Ophiophobia

Ophiophobia adalah rasa takut akan ular. Kata ini merupakan gabungan dari kata "ophio" yang berarti ular, dan "phobia" yang berarti ketakutan.

Ophiophobia merupakan sebuah permasalahan mental yang dapat disebabkan oleh beberapa hal. Pertama, karena didikan dari orangtua dan lingkungan, bahwa ular itu satwa yang mengerikan dan jahat. Oleh karena informasi yang di dapat mengenai ular adalah informasi dan/hal-hal negatif, maka orang tersebut akan memiliki paradigm negatif terhadap ular sepanjang hidupnya. Namun sebaliknya bila seseorang dibesarkan dengan ular, dan diajarkan bahwa ular tidak mengerikan dan jahat, maka orang tersebut akan tumbuh menjadi seseorang yang tidak takut akan ular. Selain itu, ophiophobia juga dapat disebabkan oleh trauma dengan ular. Misalnya seseorang yang ditakuti oleh teman-temannya dengan ular, atau pernah digigit oleh ular.

Ophiophobia dapat diatasi dengan berbagai cara therapi, antara lain hypnosis, interaksi dan edukasi. Salah satu staff PSEC telah mendapatkan pelatihan cara terapi hypnosis, dan dapat melakukannya terhadap seseorang yang memiliki ophiophobia. Orang yang sering diajak melihat dan berinteraksi dengan ular yang jinak, pelan-pelan akan mulai tidak takut akan ular. Edukasi adalah cara yang terakhir, namun tidak dapat menyembuhkan ophiophobia, hanya mampu untuk mengetahui fakta-fakta yang benar tentang ular.
Interaksi dengan ular

No comments:

Post a Comment